Silaturahmi Tuo Silek Beringin Putih Dengan Pandeka Al Saputra dan Doni Sikumbang
Pada tanggal 30 Maret 2022, silaturahmi di jalan Ababil Kecamatan Sukajadi disebuah caffe. Dimana pertemuan tersebut dihadiri oleh H. Denis Muis (Tuo Silek Perguruan Silat Beringin Putih), Al Saputra anak Buya Rasidin (Perguruan Silek Sunua - Harimau Lalok), Doni Novitra (Pendiri PIPSMI) dan T. Anton (Perguruan Seni Silat Singo Barantai).
Pada saat pertemuan H. Denis menyampaikan visi dan misi Persatuan Silat Tradisional Minangkabau kepada Al Saputra. Dimana harapan H. Denis agar Silek Sunua - Harimau Lalok, Tuo Silek Buya Rasidin yang diwakili oleh Al Saputra agar dapat secepatnya diaktifkan. Harapan ini disampaikan karena kecintaan H, Denis terhadap silat tradisional minangkabau.
Al Saputra juga menanggapi dengan antusias karena dukungan moril dari H. Denis Muis Tuo Silek Perguruan Beringin Putih dan Tengku Anton dari Singo Barantai sangat dihargai. Namun sasaran akan aktif tentunya memenuhi beberapa syarat yang akan dipenuhi.
"Insya ALLAH, sasaran Silek Sunua - Harimau Lalok Sunua akan diaktifkan" ujar Al Saputra. Namun tentunya beberapa syarat harus dipenuhi seperti tempat latihan, anak sasian dan hal yang pernting lainnya. Karena membuka sasaran tentu disesuaikan dengan adat yang berlaku seperti yang disampaikan Al Saputra.
Post a Comment